Lampung Barat, KabarSejagat.com – Hari santri nasional tentu saja setiap wilayah, propinsi, kabupaten kota, desa, melaksanakan kegiatan peringatan hari santri nasional dan salah satu pekon di kecamatan Batu Ketulis yaitu pekon Batu Kebayan tidak ketinggalan untuk melaksanakan kegiatan tersebut, Selasa(22/10/2024).
Kegiatan hari santri pekon batu kebayan di laksanakan di SMPN Batu Ketulis di hadiri oleh peratin pekon batu kebayan Murtoyo, aparatur pemerintah pekon Batu Kebayan, guru serta anak didik dari berbagai sekolah yang ada di kecamatan Batu Ketulis, Banom-Banom Nu, Patayat Muslimat Dan MWC Batu Ketulis.
“Alhamdulillah mas kegiatan ini berjalan lancar,aman,tertib serta menjunjung tinggi tali silaturahmi, dan insyaallah kegiatan seperti ini akan kami laksanakan setiap peringatan hari santri nasional,”ucap Murtoyo.
“Lanjut nya,”acara ini tentu saja di suguhkan berbagai macam kegiatan seperti lomba menbaca kitab suci Al-Qur’an, kosidah, serta perlombaan lainnya, dan saya juga mengucapkan terimakasih kepada aparatur pekon Batu Kebayan serta masyarakat yang membantu terlaksananya kegiatan ini kerna tampa mereka semua tidak mungkin akan terlaksana kegiatan ini di akhir kata saya ucapkan selamat hari santri nasional,”tutup Murtoyo. (Nasrun)