BMKG Perkirakan Hujan Terus Turun di Lampung hingga Maret, Polda Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan

Redaksi

Lampung, KabarSejagat.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan bahwa musim penghujan di wilayah Provinsi Lampung diperkirakan akan berlangsung hingga Maret 2025 mendatang. Hal ini disampaikan setelah beberapa wilayah di Lampung mengalami banjir yang cukup parah pada Jumat, 17 Januari 2025 lalu, yang melanda tujuh kabupaten dan kota.

Menanggapi potensi bencana alam tersebut, Polda Lampung melalui Kabid Humas Kombes Yuni Iswandari meminta masyarakat untuk tetap waspada dan menjaga lingkungan agar tidak terjadi lagi banjir yang lebih besar. Salah satu langkah pencegahan yang ditekankan adalah tidak membuang sampah sembarangan, terutama di sungai dan saluran air.

“BMKG telah menyatakan bahwa potensi hujan akan terus terjadi hingga Maret mendatang. Peristiwa banjir yang baru saja terjadi hendaknya menjadi pengingat bagi kita semua untuk menjaga kebersihan lingkungan,” ujar Yuni Iswandari, Rabu (22/1/2025).

Yuni juga mengimbau masyarakat untuk terus mengikuti perkembangan cuaca terkini yang disediakan oleh BMKG melalui situs atau media sosial resmi mereka. Dengan memperhatikan informasi cuaca secara rutin, masyarakat dapat lebih siap menghadapi perubahan cuaca yang mungkin datang secara tiba-tiba.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa Polda Lampung siap memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir. “Kami dari jajaran Polda Lampung selalu siap memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama di wilayah yang terdampak bencana. Jangan ragu untuk menghubungi kantor kepolisian terdekat, baik Polres maupun Polsek, jika ada yang membutuhkan bantuan,” tandas Yuni.

Polda Lampung berharap agar warga dapat bekerja sama untuk menjaga kebersihan lingkungan dan tetap waspada mengingat cuaca yang tak menentu menjelang puncak musim hujan. Masyarakat juga diimbau untuk selalu memprioritaskan keselamatan dan menjaga kerjasama dengan aparat dalam upaya mitigasi bencana. (*)

Redaksi