Brebes, Jateng, KabarSejagat.com – Pimpinan Cabang Aisyiyah Bumiayu Gelar Lomba Senam Bahagia antar PRA se-Cabang Bumiayu dalam Rangka Gebyar dan Semarak Milad Aisyiyah ke-107 di Hanggar SMK Muhammadiyah Bumiayu, Jum’at (24/05/2024).
Acara Perlombaan Senam Bahagia ini diikuti oleh 13 kelompok senam yang berasal dari 25 Pimpinan Ranting Aisyiyah yang ada di bawah kendali Pimpinan Cabang Aisyiyah Bumiayu Brebes.
Ketua Pimpinan Cabang Aisyiyah Bumiayu Brebes, Hj. Siti Khasanah, S.Pd., sebelum membuka acara Perlombaan Senam Bahagia mengatakan bahwa dalam rangka Gebyar dan Semarak Milad Aisyiyah ke-107, PCA Bumiayu menggelar berbagai kegiatan.
“Alhamdulillah, Pimpinan Cabang Aisyiyah Bumiayu Brebes dapat menggelar serangkaian kegiatan dalam rangka Gebyar dan Semarak Milad Aisyiyah ke-107 yang diawali dengan lomba Pidato, Qiroah, Lomba Video, Jalan Sehat, Lomba Paduan Suara dan hari ini berlangsung Lomba Senam Bahagia bersama Ibu-ibu Aisyiyah yang hebat dan keren di Hanggar SMK Muhammadiyah Bumiayu yang sangat meriah. Insya Allah besok pada tanggal 2 Juni 2024 bertempat di hangar SMK Muhammadiyah Bumiayu pula akan diselenggarakan Pengajian Akbar sebagai puncaknya kegiatan Gebyar dan Semarak Milad Aisyiyah ke-107,” ujarnya.
Hj. Siti Khasanah, S.Pd menyatakan bahwa Perlombaan Senam Bahagia ini bukan sekedar menentukan pemenang lomba. Namun yang lebih penting adalah penguatan tali silaturrahmi antar pengurus Aisyiyah se-cabang Bumiayu sekaligus salah satu bagian dari usaha menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.
“Perlombaan Senam Bahagia Aisyiyah ini diinisiasi oleh Pimpinan Cabang Aisyiyah Bumiayu ini merupakan salah satu syiar untuk menyemarakan Gebyar Milad Aisyiyah yang ke 107 sekaligus sebagai ajang mempuat tali persaudaraan antar pengurus Ranting Aisyiyah yang ada di bawah kendali PCA Bumiayu sehingga akan semakin menumbuhkembangan semangat perjuangan dakwah dalam wadah Aisyiyah. Perlombaan Senam Bahagia Aisyiyah ini juga menjadi bukti nyata bahwa semangat kebersamaan, kesehatan, dan gotong royong tetap melekat erat dalam jiwa raga ibu-ibu Aisyiyah yang hebat dan kuat”, ungkapnya.
Menurut Hj. Siti Khasanah, S.Pd., sukses dan lancarnya kegiatan Lomba Paduan Suara pada hari ini tidak lepas dari bantuan berbagai pihak.
“Terima kasih kepada seluruh Pimpinan Ranting Aisyiyah se-Cabang Bumiayu yang telah berkenan mememeriahkan acara ini dengan menjadi peserta dan supporter. Terima kasih juga kami sampaikan kepada Kepala SMK Mutubumi yang telah membantu menyediakan tempat perlombaan. Begitu juga, terima kasih kami haturkan kepada Pimpinan Daerah Aisyiyah Brebes yang telah meluangkan waktu untuk hadir dan menyaksikan langsung talenta para ibu-ibu Aisyiyah di PCA Bumiayu pada acara Lomba Senam Bahagia”, tuturnya.