Lampung Barat, KabarSejagat.com – Menjelang perayaan tahun baru, Waterboom Pekon Sukamulya, Kecamatan Pagar Dewa, Kabupaten Lampung Barat menjadi salah satu alternatif wisata menarik bagi masyarakat untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Tempat rekreasi ini menawarkan berbagai fasilitas untuk anak-anak maupun dewasa, yang dapat dinikmati sambil merasakan suasana liburan.
Saat ditemui oleh media Kabarsejagat.com pada Kamis (26/12/2024), Pendi, salah satu pengurus Waterboom, mengungkapkan persiapan yang tengah dilakukan menjelang tahun baru. “Kami melakukan bersih-bersih dan pembenahan fasilitas untuk memastikan kenyamanan pengunjung. Rasa nyaman adalah prioritas utama, karena kepuasan pengunjung mencerminkan kualitas pelayanan kami,” ujarnya.
Waterboom Pekon Sukamulya tak hanya menawarkan kolam renang dan wahana air, tetapi juga dilengkapi fasilitas lain seperti gazebo untuk istirahat, makan bersama, atau karaoke. Fasilitas ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengunjung yang ingin bersantai setelah menikmati berbagai aktivitas di waterboom.
“Untuk keamanan kendaraan, kami sudah menyediakan area parkir yang luas dan aman, baik untuk roda dua maupun roda empat. Petugas parkir siap menjaga kendaraan pengunjung sehingga mereka dapat menikmati liburan tanpa khawatir,” tambah Pendi.
Waterboom ini menjadi satu-satunya destinasi wisata di antara sepuluh pekon yang ada di Kecamatan Pagar Dewa. Kehadirannya menarik pengunjung tidak hanya dari sekitar Pagar Dewa, tetapi juga dari kecamatan-kecamatan tetangga seperti Sekincau, Batu Ketulis, dan Belalau.
“Dengan persiapan yang matang dan pelayanan maksimal, kami berharap pengunjung merasa puas dan senang selama berlibur di sini,” tutup Pendi.
Bagi masyarakat yang mencari tempat rekreasi dengan suasana segar dan fasilitas lengkap, Waterboom Pekon Sukamulya menjadi pilihan ideal untuk merayakan liburan akhir tahun. Nikmati kebersamaan bersama keluarga di tempat wisata yang nyaman, aman, dan penuh keseruan ini. (Nasrun)