Anggota SMSI Pesawaran Tandatangani Pakta Integritas, Komitmen Jaga Profesionalisme Organisasi

Redaksi

Pesawaran, KabarSejagat.com – Anggota Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Pesawaran, Lampung, secara resmi menandatangani Pakta Integritas di Kantor SMSI Pesawaran, Kamis (13/2/2025). Kegiatan ini dilaksanakan di hadapan PJ Ketua SMSI Pesawaran yang juga menjabat sebagai Ketua Harian SMSI Provinsi Lampung, Fajar Arifin, S.H.

Dalam kesempatan tersebut, Fajar Arifin menyampaikan bahwa penandatanganan Pakta Integritas merupakan langkah penting untuk memastikan seluruh anggota SMSI Pesawaran berkomitmen menjalankan roda organisasi secara profesional dan bertanggung jawab.

“Pakta integritas ini dilaksanakan agar setiap anggota SMSI Pesawaran dapat bekerja dengan sungguh-sungguh, serta menjaga citra dan keberlanjutan organisasi dengan penuh tanggung jawab,” ujar Fajar.

Fajar, yang dikenal sebagai Advokat dengan julukan Pengacara SIAGA, menegaskan bahwa penandatanganan Pakta Integritas ini adalah kewajiban yang harus dipenuhi oleh semua anggota SMSI di Kabupaten Pesawaran.

“Pakta Integritas ini wajib ditandatangani oleh seluruh anggota SMSI yang ada di Bumi Andan Jejama. Bagi yang tidak menandatangani, maka terhitung sejak 13 Februari 2025, yang bersangkutan dianggap sudah mengundurkan diri dari keanggotaan SMSI Pesawaran,” tegasnya.

Dengan penandatanganan ini, hak dan kewajiban sebagai anggota SMSI Pesawaran bagi yang tidak ikut serta dalam kesepakatan ini dianggap telah gugur.

Langkah ini diharapkan menjadi pondasi kuat dalam menjaga eksistensi dan kualitas organisasi SMSI Pesawaran, serta memastikan agar seluruh anggotanya senantiasa menjalankan tugas dengan penuh integritas dan profesionalisme. (*)

 

 

Redaksi