Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan Periode 2025-2030 Resmi Dilantik oleh Presiden Republik Indonesia

Redaksi

OKU Selatan, Kabarsejagat.com – Pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten OKU Selatan, Iptu (Purn) Abusama Anwar dan H. Misnadi, resmi dilantik oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis (20/02/2025).

Pelantikan ini merupakan bagian dari prosesi pelantikan serentak 961 kepala daerah se-Indonesia. Dalam pelantikan tersebut, turut dilantik 33 gubernur dan wakil gubernur, 363 bupati dan wakil bupati, serta 85 wali kota dan wakil wali kota di seluruh tanah air.

Sebelumnya, Abusama Anwar dan H. Misnadi telah menjalani serangkaian persiapan, termasuk gladi bersih pada Rabu (19/02/2025). Sebagai bagian dari rangkaian acara, mereka juga ikut serta dalam kirab jalan kaki yang dimulai dari Monumen Nasional (Monas) menuju Istana Kepresidenan Jakarta. Kirab yang dimulai pada pukul 09:00 WIB tersebut, semakin meriah dengan iringan Drum Band Gita Praja dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN).

Kirab ini dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, bersama Wakil Mendagri Bima Arya Sugiarto dan Ribka Jaluk. Suasana semakin semarak dengan antusiasme yang tinggi dari para peserta dan pendukung yang turut mengiringi acara tersebut.

Pelaksanaan pelantikan diawali dengan pembacaan Keputusan Presiden untuk pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan keputusan Menteri Dalam Negeri untuk pelantikan Bupati dan Wakil Bupati, Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Presiden Republik Indonesia memandu pengucapan sumpah/janji jabatan, disusul dengan penandatanganan berita acara pengucapan sumpah serta pemasangan tanda pangkat dan penyematan tanda jabatan, sekaligus penyerahan keputusan presiden untuk seluruh kepala daerah yang dilantik.

Setelah dilantik, seluruh kepala daerah, termasuk Bupati dan Wakil Bupati OKU Selatan, akan mengikuti agenda Retreat di Lembah Tidar, Akademi Militer (Akmil) Magelang. Retreat ini akan berlangsung selama 8 hari, mulai dari 21 hingga 28 Februari 2025.

Turut hadir dalam acara ini keluarga besar Bupati dan Wakil Bupati terpilih OKU Selatan, bersama para pendukung dan simpatisan yang menyemarakkan momen bersejarah ini. (Azham)

Redaksi