Pesisir Barat, KabarSejagat.com – Sebuah pohon besar tumbang di tengah jalan lintas kawasan Hutan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS), Kecamatan Bengkunat, Kabupaten Pesisir Barat, pada Sabtu (25/01/2025) pagi, menyebabkan kemacetan panjang. Beruntung, Polsek Bengkunat dengan sigap langsung merespons laporan masyarakat dan melakukan evakuasi untuk membuka kembali jalur yang terhalang tersebut.
Kapolres Pesisir Barat, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Pesisir Barat, IPTU Kasiyono, S.E., M.H., mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap potensi bencana yang dapat ditimbulkan cuaca ekstrem belakangan ini.
“Curah hujan yang tinggi dan angin kencang dalam beberapa hari terakhir memang meningkatkan risiko terjadinya bencana alam, termasuk pohon tumbang yang dapat mengganggu kelancaran lalu lintas. Kami mengajak masyarakat untuk selalu berhati-hati, terutama ketika melintasi kawasan hutan,” ujar IPTU Kasiyono.
Setelah menerima laporan dari warga, tim Polsek Bengkunat langsung turun ke lokasi dan bekerja sama dengan masyarakat sekitar untuk segera membersihkan pohon yang menghalangi jalan. Proses evakuasi berjalan lancar, dan tidak ada korban jiwa ataupun kerusakan material yang dilaporkan.
“Kecepatan kami dalam menangani kejadian ini berkat kerjasama dengan masyarakat setempat. Kami juga terus mengingatkan agar setiap warga yang melintas di kawasan rawan, seperti kawasan hutan, selalu memperhatikan kondisi sekitar,” tambahnya.
Kapolres juga menekankan pentingnya partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan keselamatan. “Jika ada kejadian mencurigakan atau situasi darurat, jangan ragu untuk segera melaporkannya kepada kami. Dengan kerja sama yang baik, kita bisa memastikan kelancaran dan keamanan bersama,” tutup IPTU Kasiyono.
Berkat respon cepat Polsek Bengkunat, jalur utama tersebut kini kembali dapat dilalui oleh kendaraan, dan masyarakat dapat melanjutkan aktivitas mereka dengan lebih aman. (Joni)